9 November, 2021
FT UNS - Tim Bengawan UV Fakultas Teknik (FT) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta kembali menorehkan prestasi di tingkat nasional. Dalam Kompetisi Kapal Cepat Tak Berawak (KKCTBN) 2021, mereka berhasil membawa pulang tiga gelar juara sekaligus. Kategori yang berhasil disabet adalah Juara 1 Performa Kapal Elektrik, Juara Harapan 2 Performa Kapal Selam Autonomous, dan Best Design Kapal Elektrik.
Puncak final diselenggarakan di Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) pada 21-24 Oktober 2021 yang diikuti oleh berbagai pergutuan tinggi di Indonesia. KKCTBN merupakan salah satu kompetisi yang diadakan oleh Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemdikbudristek).
General Manager Bengawan UV, Tri Rahmaji mengaku sangat bangga atas perolehan Bengawan UV dalam KKCTBN 2021. Terlebih, capaian ini juga hampir sama dengan KKCTBN tahun sebelumnya.
“Alhamdulillah, Bengawan UV bisa tetep mempertahankan prestasinya. Semoga bisa jadi penyemangat kami untuk terus berprestasi,” kata Tri Rahmaji, Kamis (4/11/2021).
Mahasiswa Program Studi (Prodi) Teknik Mesin tersebut mengatakan bahwa dalam kompetisi, mereka sempat mengalami beberapa kendala. Salah satunya pada kategori kapal selam karena terdapat beberapa hal yang kurang memenuhi syarat.
“Malam hari sebelum berlomba, kami melakukan evaluasi dan melakukan perbaikan pada prototipe agar dapat lolos quality control. Akhirnya, saat hari H, race kapal kami dapat lolos quality control dan dapat bertanding dengan tim lain. Di kategori ini, ada 3 kapal dari tim lain yang terdiskualifikasi karena wahana tidak sesuai dengan rules perlombaan,” imbuhnya.
Dalam KKCTBN 2021, Bengawan UV berhasil meloloskan tiga kategori ke tahap final. yaitu divisi kapal selam (Autonomous Semi Submarine Surfance Vehicle/ASSV), divisi kapal patrol laut lepas (Electric Remote Control/ERC), dan divisi kapal patroli (Fuel Engine Remote Control/FERC).
Aji berharap agar ke depan, Bengawan UV tetap solid sehingga dapat terus berprestasi mengharumkan nama UNS. “Semoga bisa solid terus. Bisa menikmati segala proses dan bisa mengaplikasikan hal-hal yang diperoleh saat kompetisi untuk bahan evaluasi. Semoga tetap eksis di kompetisi-kompetisi selanjutnya,” pungkasnya. Humas FT/Aji Editor/ KNH