7 October, 2021
FT UNS - Fakultas Teknik (FT) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta turut menyemarakkan Hari Batik Nasional pada 2 Oktober lalu. Hal tersebut dilakukan dengan pembagian sejumlah baju batik kepada tenaga kebersihan yang ada di FT pada Senin (4/10/2021). Kegiatan yang diinisiasi oleh UNS ini dilakukan serentak di seluruh lingkungan UNS. Terdapat 11 fakultas, 2 sekolah, dan beberapa unit kerja yang berpartisipasi.
Dalam pembagian baju batik ini, turut dihadiri oleh Wakil Rektor Akademik dan Kemahasiswaan UNS, Prof. Ahmad Yunus dan Dekan FT UNS, Dr. Tech. Ir. Sholihin As’ad, M.T. Selain itu, turut hadir pula Prof. Dr. Wahyudi Sutopo, S.T., M.T., M.Si. selaku Wakil Dekan Sumber Daya Manusia, Keuangan, dan Logistik (Wakil Dekan 2), dan Dr. Titis Srimuda Pitana, M.Trop.Arch. selaku Wakil Dekan Perencanaan, Kerjasama Bisnis, dan Informasi (Wakil Dekan 3).
Jumlah baju batik yang akan dibagikan sebanyak 50 baju yang terdiri dari berbagai ukuran, baju untuk laki-laki maupun perempuan. Penyerahan baju batik ini dilakukan secara simbolis oleh Prof. Ahmad Yunus kepada perwakilan petugas kebersihan.
“Kegiatan ini sangat bagus sekali, bisa menghimpun baju batik yang kemudian dibagikan kepada petugas kebersihan di UNS,” ungkap Prof. Yunus.
Dalam penyerahan simbolis yang dilakukan di Lobi Gedung Ir. RPM Kasifudin , Dekan FT UNS juga turut mengapresiasi kegiatan ini.
“Terima kasih atas antusiasme dari sivitas akademika FT yang telah menyukseskan kegiatan ini. Semoga, baju-baju batik ini dapat bermanfaat,” tutur Dr. Sholihin As’ad.
Antusiasme dan kegembiraan terlihat dari para petugas kebersihan yang turut hadir dalam acara tersebut. Salah seorang petugas kebersihan, Hendro Yunianto mengaku sangat senang dengan adanya pembagian baju batik ini.
“Saya senang dan bangga karena kami (petugas kebersihan) masih mendapat perhatian dari fakultas dan universitas,” ujar Hendro. Humas FT/Aji Editor/ KNH