24 July, 2023
FT UNS - Fakultas Teknik (FT) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta mewisuda 21 wisudawan pada periode Juli 2023. Wisuda tersebut berlangsung di Auditorium G.P.H. Haryo Mataram UNS pada Sabtu (22/7/2023). 21 wisudawan tersebut terdiri atas 18 wisudawan jenjang sarjana dan 3 wisudawan jenjang magister.
Salah satu mahasiswa dari Program Studi (Prodi) Teknik Elektro FT UNS juga menjadi wisudawan dengan capaian luar biasa dalam wisuda periode ini. Ia adalah Muhammad Ardhana Gusti Syahputra, S.T. yang menjadi lulusan termuda dengan usia sampai saat lulus adalah 20 tahun 9 bulan.
Dalam sambutannya, Rektor UNS, Prof. Dr. Jamal Wiwoho mengatakan bahwa wisuda tidak hanya sekadar proses memindahkan tali kuncir toga dari kiri ke kanan. Namun, hal ini juga merupakan harapan, jika semasa kuliah lebih banyak menggunakan otak kiri atau hardskill. Maka, setelah kalian lulus diharapkan akan lebih banyak menggunakan otak kanannya yang berhubungan dengan imajinasi, inovasi, kreativitas hingga softskill lainnya.
“Kemampuan tersebut diyakini dapat mendorong munculnya ide-ide baru dan segar yang akan mendukung kemampuan bersaing dan kesuksesan karier saudara di masa depan. Jalan kehidupan memang masih panjang dan penuh tantangan dan setiap manusia memiliki kemampuan untuk mengubah kehidupannya,” tuturnya.
Sebagai alumnus perguruan tinggi, Prof. Jamal menekankan para wisudawan agar tidak hanya sekadar meneruskan keberhasilan para pendahulu saja, melainkan harus mampu menciptakan ide-ide besar dan cara baru yang lebih relevan dengan perubahan zaman.
“Ingatlah bahwa perubahan adalah hal yang pasti, sedangkan berubah adalah sebuah pilihan. Setiap acara wisuda seperti ini, saya selalu mengajak saudara untuk senantiasa melipatgandakan optimisme yang tinggi. Hal ini karena kalian sebagai generasi muda adalah pagar depan perubahan dan menjadi sebab dari majunya sebuah peradaban. Bagi saya, muda bukan hanya soal usia, tetapi soal semangat, gagasan, dan cita-cita,” pungkasnya.
Humas FT-Aji.
Editor-Pratikno