Mahasiswa PWK FT UNS Raih Juara Harapan Penghargaan Karya Studio Terbaik Perencanaan Tahun 2023

3 October, 2023

FT UNS - Prestasi membanggakan kembali diraih oleh mahasiswa Fakultas Teknik (FT) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta. Baru saja, lima mahasiswa Prodi Perencanaan Wilayah dan Kota FT UNS meraih Juara Harapan Penghargaan Karya Studio Terbaik Perencanaan Tahun 2023. Mereka adalah Ahmad Fariski, Elza Henvita Putri, Meisyari Luthfia, Muhammad Nabiel Ilman Nafian, dan M. Basyith Agung.

Kompetisi tersebut diselenggarakan oleh Asosiasi Sekolah Perencanaan Indonesia (ASPI) pada14—15 September 2023 di Balikpapan, Kalimantan Timur. Terdapat 75 peserta yang terdiri atas 38 peserta kategori rencana umum dan 37 peserta kategori rencana rinci yang kemudian diambil 4 finalis dari masing-masing kategori.

Saat diwawancarai Tim Humas FT, Senin (02/10/2023), Ahmad Fariski menjelaskan bahwa dalam kompetisi ini, mereka mengusung karya berjudul “Madegondo Transit Resilient Settlement”.

“Kami mengusung konsep perencanaan permukiman yang adaptif, tangguh, dan berdaya tarik dengan pengembangan kawasan transit dalam penyediaan kebutuhan perumahan di tahun 2024—2029. Karya ini merupakan hasil studio perencanaan permukiman yang dikerjakan selama 1 semester yang dilatarbelakangi oleh backlog atau kebutuhan permukiman yang tinggi di Kota Surakarta sehingga diperlukan perencanaan permukiman di wilayah peri urban Kota Surakarta,” jelasnya.

Dalam karya tersebut, mereka mengambil lokasi studi di Desa Madegondo, Kecamatan Grogol, Kabupaten Sukoharjo. Selama mengerjakan karya tersebut, mereka dibimbing oleh Hakimatul Mukaromah, S.T., M.T.; Dr. Murtanti Jani Rahayu, M.T.; R. Chrisna Trie Hadi Permana, M.Sc., M.E., Ph.D.; dan Lintang Suminar, S.T., M.URP.

Saat diumumkan meraih juara harapan, Ahmad Fariski mengaku sangat senang dan bangga.

“Alhamdulillah, senang dan bangga bisa mewakili PWK UNS untuk ikut serta dalam penghargaan Karya Studio Terbaik Perencanaan 2023. Kami sangat berterima kasih kepada dosen yang selalu membimbing kami dan teman-teman Tim Madegondo yang selalu support,” ungkapnya.

Mahasiswa semester tujuh tersebut berharap agar delegasi PWK UNS dapat meraih juara 1 di tahun depan. 

“Kompetisi ini memberikan banyak pengalaman, terutama hal-hal yang harus diperbaiki. Semoga tahun depan bisa lebih baik lagi,” pungkasnya.

Humas FT-Aji.

Editor-Pratikno.