18 April, 2023
FT UNS - Program Studi (Prodi) Teknik Sipil Fakultas Teknik (FT) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta bekerja sama dengan PT Hutama Karya (Persero) menggelar kuliah tamu. Kegiatan yang berlangsung pada Jumat (13/4/2023) secara daring ini mengusung tema ‘Lesson Learned: Penerapan Digital Construction di PT. Hutama Karya dalam Inovasi dan Teknologi Konstruksi”.
Terdapat dua narasumber yang dihadirkan dalam kuliah tamu ini. Kedua narasumber tersebut yaitu Rizky Agung Saputra yang juga merupakan alumni Prodi Arsitektur FT UNS lulusa tahun 2006 dan Akhyaarul Umam Azzaqy yang merupakan alumni Prodi Teknik Sipil FT UNS tahun 2009. Sementara, moderator dalam acara ini yaitu Siti Nurlita Fitri, M.T., dosen Teknik Sipil FT UNS. Turut hadir sekaligus membuka acara ini, Dekan FT UNS, Dr. Techn. Sholihin As’ad dan Kepala Prodi Teknik Sipil, Dr. Niken Silmi Surjandari.
Dalam kuliah tamu yang dihadiri oleh lebih dari 100 mahasiswa Teknik Sipil ini, kedua narasumber menceritakan pengalaman terkait penggunaan digital kontruksi pada PT Hutama Karya (Persero). Rizky Agung Saputra yang sekaligus merupakan Vice President of Digital Construction menyampaikan materi tentang ‘optimizing digital construction in infrastructure project through integrated platform’. Sementara, Akhyaarul Umam Azzaqy selaku Project Manager Divisi Sipil Umum menyampaikan materi ‘menjawab tantangan pembangunan bendungan dengan digital konstruksi’.
Kegiatan ini merupakan output dari kegiatan Magang Industri Dosen FT UNS dengan skema ‘Join research and publication’ pada PT. Hutama Karya (Persero). Kuliah tamu ini dihadiri oleh lebih dari 100 mahasiswa Teknik sipil melalui Platfrom Zoom Meeting
Melalui kesempatan ini, Vice President of Digital Construction menyampaikan tentang implementasi penggunaan Building Information Modelling (BIM) untuk mendukung digital kontruksi pada PT Hutama Karya (Persero) serta berbagai manufer yang dilakukan untuk mendukung tujuan tersebut.
Sementara itu, Project Manager Divisi Sipil Umum, Akhyaarul Umam Azzaqy juga mengatakan bahwa tantangan pembangunan bendungan terdiri dari desain, material, keterkaitan antar pekerjaan, sosial masyarakat, dan sumber daya manusia.
“Penggunaan digital construction ini juga sangat membantu pada Proyek Bendungan Semantok Nganjuk, Jawa Timur,” pungkasnya.
Usai pemaparan materi, kegiatan dilanjutkan dengan sesi diskusi. Kemudian, kedua narasumber juga menyampaikan beberapa saran dan masukan terkait kurikulum pengembangan mata kuliah Building Information Modeling (BIM) pada Prodi Teknik Sipil UNS. Melalui kegiatan ini dapat diharapkan dapat memberikan manfaat tidak hanya untuk mahasiswa Prodi Teknik Sipil UNS, tetapi juga bagi PT. Hutama Karya (Persero) sebagai pengguna lulusan.
Humas FT/Aji Editor/KNH