Universitas Sebelas Maret Resmi Bekerja Sama dengan The Regional University Center of Azuero, University of Panama

20 October, 2021

FT UNS - Menindak lanjutin MoA antara Fakultas Teknik-Program Studi (Prodi) Arsitektur Fakultas Teknik (FT) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta dengan Fakultas Arsitektur dan Desain The Regional University Center of Azuero, University of Panama (RUCAUP) yang telah ditandatangani di bulan Mei 2021, UNS kembali menjalin kerja sama internasional bersama RUCAUP. Hal tersebut ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman MoU antara universitas oleh UNS dengan RUCAUP. Kegiatan ini dilakukan secara luring dan daring. Secara Luring dilaksanakan di Ruang Sidang II Gedung Dr. Prakosa UNS, Jumat (8/10/2021).

Penandatanganan ini dihadiri langsung oleh Duta Besar Duta Besar Republik Indonesia untuk Panama, Sukmo Harsono, SE., MM, Wakil Rektor Perencanaan, Kerja Sama, Bisnis, dan Informasi, Prof. Dr.rer.nat. Sajidan, M.Si., Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan, Prof. Ahmad Yunus, Dekan Fakultas Teknik, Dr. Tech. Ir. Sholihin As’ad, Ketua Program Studi Arsitektur Dr. Ir. Untung Joko Cahyono serta Ketua Program Magister Arsitektur Dr. Avi Marlina, ST, MT, Ketua Laboratorium Urban-Rural Design and Conservation (URDC Labo)-Dr. Eng Kusumaningdyah N.H. Selain itu, turut hadir pula secara daring Duta Besar Panama di Indonesia, Manuel Saturno, Staff KBRI (Fungsi Penerangan, Sosial dan Budaya) untuk Panama, Yolanda Rizka Syafira, Direktur RUCAUP - Prof. Leonardo Enrique Collado Trejos, M.Sc, Dekan Fakultas Arsitektur dan Desain RUCAUP - Dr. Tomas Correa serta Dosen Fakultas HUkum RUCAUP - Dr. Solis Ronel.

Prof. Ahmad Yunus mewakili Rektor UNS yang berhalangan hadir mengapresiasi kerja sama tersebut. “Semoga, kerja sama antara UNS khususnya Prodi Arsitektur dengan  The Regional University Center of Azuero, University of Panama bisa berjalan dengan baik. Selain itu, kami berharap akan ada kolaborasi kegiatan antara kedua belah pihak, khususnya dalam bidang arsitektur dan tata kota,” ungkap Prof. Yunus.

Kerja sama tersebut akan berlangsung selama lima tahun sejak pendandatanganan pada hari ini. Kerja sama antara UNS dengan RUCAUP juga dapat diperpanjang apabila ada kesepakatan untuk melanjutkan kolaborasi bersama.

Direktur The Regional University Center of Azuero, University of Panama, Prof. Leonardo Enrique Collado Trejos, M.Sc. menyambut baik kerja sama ini. Ia mengatakan bahwa pendidikan adalah suatu hal yang sangat penting di Panama sehingga Ia sangat bersyukur dapat berkolaborasi dengan UNS dalam dunia Pendidikan.

“Indonesia merupakan salah satu negara yang berpengaruh di bidang pendidikan di Asia Tenggara sehingga kerja sama ini diharapkan dapat membuka jalinan silaturahmi antara Panama yang berada di Amerika dan Indonesia,” tuturnya.

Prof. Leonardo juga mengaku sangat antusias untuk melaksanakan sejumlah kegiatan dengan UNS. Melalui kerja sama ini, UNS dan dan RACAUP sepakat untuk berkolaborasi dalam dunia Pendidikan. Hasil yang diharapkan ke depan adalah adanya pertukaran secara institusional dengan mengundang mahasiswa dan dosen untuk berpartisipasi dalam proyek penelitian bersama dan berbagai pelatihan. Selain itu, kedua belah pihak juga sepakat untuk bekerja sama dalam bidang kepenulisan ilmiah serta hal-hal lain yang berkaitan dengan penelitian. Kerja sama ini juga memungkinkan terjadinya program pertukaran mahasiswa antara UNS dan RACAUP. Humas FT/Aji; Editor/ KNH